Meski kedua jenis besi ini adalah besi baja yang paling banyak digunakan, namun ternyata masih banyak orang yang masih belum mengetahui apa perbedaan di antara keduanya. Maka apa saja perbedaan antara keduanya?
✢
BENTUK
Perbedaan utama antara baja H-Beam dan baja I-Beam terletak pada bentuk penampangnya. H-Beam memiliki penampang berbentuk “H”, sedangkan I-Beam memiliki penampang berbentuk “I” dengan permukaan yang lebar pada kedua ujungnya. Dalam bangunan gedung, keduanya digunakan sebagai elemen struktural yang menopang beban vertikal.
✢
PROSES PEMBUATAN
Cara pembuatan I-Beam adalah dengan rolling, yaitu membentuk material dengan cara memasukkan baja ke dalam suatu alat. Kemudian baja digiling hingga mencapai ketebalan tertentu sesuai yang dikehendaki.
Sedangkan H-Beam kebanyakan dibuat melalui metode built up. Pada metode ini, pembentukan flange dan web terpisah. Selanjutnya dua bagian tersebut baru ditempel sehingga membentuk besi H-Beam.
✢
KEGUNAAN
- Umumnya, I-Beam digunakan sebagai balok, dan H-Beam digunakan sebagai kolom penahan beban.
- H-Beam digunakan sebagai kolom penahan beban pada bangunan komersial untuk platform, jembatan, dll.
- I-Beam cocok untuk membuat rangka dan kolom pendukung untuk elevator, trailer, rel trem, kerekan, struktur baja, dan jembatan.
BAGAIMANA MEMBEDAKAN I-BEAM & H-BEAM
- Panjang Kaki: Kaki H-Beam biasanya lebih panjang dari pada I-Beam
- Ketebalan Bodi: H-Beam memiliki bodi yang lebih tebal, sehingga meningkatkan kapasitas menahan bebannya. Sebaliknya, I-Beam biasanya memiliki bodi yang lebih tipis, mengurangi bobot namun juga mampu menahan beban.
- Berat: H-beam biasanya lebih berat karena bodinya lebih tebal, sedangkan I-Beam lebih ringan dengan desain lebih ramping.
- Aplikasi Konstruksi: H-Beam lebih disukai jika diperlukan daya dukung beban yang kuat, sedangkan I-Beam cocok untuk struktur yang memerlukan konstruksi ringan.
- Pabrikan dan Ukuran: H-beam hadir dalam berbagai ukuran dan bentuk, sedangkan I-Beam memiliki keterbatasan dalam ukuran produksi.
- Struktur: H-Beam memiliki jarak flensa atas dan bawah yang lebar, sedangkan I-Beam memiliki flensa atas dan bawah yang lebih rapat.
✢
Dapatkan info harga & stok material besi terbaik area samarinda di
Toko Besi Sentausa
Jl. Ahmad Yani II No.12, Sei Pinang Dalam, Samarinda.
Bisa juga konsultasi via WhatsApp : 0812 1717 3157
Toko Besi Sentausa
Jl. Ahmad Yani II No.12, Sei Pinang Dalam, Samarinda.
Bisa juga konsultasi via WhatsApp : 0812 1717 3157