Perbedaan Pipa Welded dan Pipa Seamless

Untuk sebagian orang, kerap kebingungan ketika memilih besi yang cocok untuk kebutuhan mereka. Maka sangat penting mengetahui apa saja macam dan jenis pipa besi sebelum melakukan pembelian. Seperti halnya Pipa Welded dan Pipa Seamless yang banyak dianggap mirip. Sebenarnya ada beberapa perbedaan dari Pipa Welded dan Pipa Seamless

Pipa Welded/Pipa Las adalah pipa besi yang diproses dengan metode pengelasan. Plat atau Strip Baja dengan ketebalan tertentu akan di gulung secara melingkar dengan mesin pelengkung, saat bahan membentuk silinder, bagian sambungan akan di las.

Pipa Welded bisa digunakan dalam semua industri selama suhu, tekanan, dan variable lainnya terukur dan tidak melebihi standar yang telah di tentukan oleh produsen.

Kelebihan Pipa Welded:

    • Harga produksi lebih murah
    • Proses pembuatan cenderung lebih sederhana dan memakan waktu yang lebih singkat
    • Permukaan kahir yang lebih baik di bagian dalam dan luar pipa
    • Konsistensi ukuran yang lebih pasti sehingga angka teloransinya pun lebih tepat.

Pipa Seamless/Pipa Tanpa Sambungan adalah pipa dengan proses pembuatan yang lebih rumit jika di bandingkan dengan Pipa Welded, Billet baja yang telah dipanaskan akan melalui proses piercing dan didorong ke dalam mill. Kemudian Billet akan mengalami proses penggulungan dan perenggangan untuk menyesuaikan panjang, diameter, dan ketebalan dinding pipa seamless.

Pipa ini akan sangat menguntungkan untuk aplikasi bertekanan dan bersuhu tinggi seperti dalam industri minyak & gas, industri farmasi, dan pembangkit listrik

Kelebihan Pipa Seamless

    • Dinding pipa yang lebih tebal sehingga lebih tahan terhadap tekanan dan suhu yang tinggi
    • Tidak ada sambungan las, yang berarti lebih tahan terhadap korosi
    • Memiliki bentuk silinder yang lebih baik, meski ukurannya cenderung kurang konsisten

Dapatkan info harga & stok material besi terbaik area samarinda di Toko Besi Sentausa Jl. Ahmad Yani II No.12, Sei Pinang Dalam, Samarinda. Bisa juga konsultasi via WhatsApp : 0812 1717 3157

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *